Menu Close

Blue Lagoon Jogja Tempat Wisata Terbaru Yang Sedang Hits

blue lagoon jogja

Sewa Mobil Jogja CV TUGU – Suka mandi di pemandian alam terbuka? Di Sleman, ada objek wisata Blue Lagoon yang bisa kamu jadikan pilihan. Mata airnya yang sangat jernih dan berwarna biru kehijauan sangat memikat untuk dicoba. Pasti seru mengajak keluarga dan teman-teman ke sini. Rame-rame berenang pasti bakalan bikin liburanmu kali ini tak terlupakan. Apa saja sih yang ada di Blue Lagoon, ini dia bocorannya dikit. blue lagoon jogja

Wisata Blue Lagoon Jogja 

Byur! Berenang di Blue Lagoon Pasti Seru

blue lagoon jogja
@afan_jangkrix blue lagoon jogja

Air kolamnya yang jernih dan berwarna biru kehujauan begitu cantik menggoda. Kamu bakalan tidak sabar untuk segera melompat ke kolam ini. Bergabung dengan para wisatawan yang lain. Airnya yang segar dan dingin akan membuat tubuhmu lebih rileks. Bersama air yang menyentuh tubuh, stress pun langsung terlepas.

Apalagi, jika berenang bersama dengan teman-teman. Pasti seru bermain ciprat dan cipratan. Bagi kamu yang mau tantangan, kamu bisa melompat dari ketinggian dan berputar sebelum menceburkan diri ke kolam. Tenang, airnya dalam jadi aman. Ada juga ban yang disewakan di sini bisa menjadi pilihan bagi kamu yang ingin tidur-tiduran di atas air sewa motor di jogja

Bentuk kolam ini seperti ceruk dengan bebatuan-bebatuan alam yang mengelilinginya. Jadi sangat alami seperti kolam untuk para puteri raja zaman dahulu.

Relaksasi Dengan Pijatan di Bawah Pancuran

blue lagoon jogja
@yogaswaradipta blue lagoon jogja

Selain berenang dan bermain air. Kamu bisa mencoba merasakan pijat gratis di pemandian yang dulunya bernama Pemandian Setia Budi ini. Pijatan itu datangnya dari alam. Kamu tinggal duduk di bawah pancuran dan derasnya guyuran air akan memijat-mijat tubuhmu sampai kamu santai.

Duduk di Gazebo sambil Makan

blue lagoon jogja
@nissaprillia

Lelah dan puas bermain air, kamu bisa duduk di gazebo sambil membuka bekal makanmu. Suasana alam dengan pepohonan hijau nan rindang dan udara yang sangat bersih. Dan tak ketinggalan kolam berwarna biru kejiauan akan menemanimu menyantap makanan. Kalau kamu tidak membawa bekal, kamu bisa membeli makanan di warung sekitar Blue Lagoon.

Jam Buka, Harga Tiket Masuk, dan Fasilitas yang Ada di Blue Lagoon

Jam buka Blue Lagoon adalah pukul 06.00 sampai 17.00 WIB, dibuka setiap hari dari Senin sampai Jumat. Untuk harga tiketnya sangat murah sekali, hanya Rp 2.000 per orang saja kamu bisa berenang sepuasnya dari pagi sampai sore. Ya, kalau kuat sih.

Fasilitas di Blue Lagoon juga cukup lengkap. Strandar fasilitas seperti tempat parkir yang luas, musola, tempat penitipan barang, dan kamar mandi dan toilet. Jika kamu lapar pun ada warung di sekitar area ini dengan berbagai menu masakan. Masih ingin berlama-lama di Blue Lagoon, ada homestay yang siap menampung di kawasan ini.

Lokasi dan Rute Menuju Blue Lagoon

Sudah tidak sabar untuk mengunjunginya.  Blue Lagoon ini terletak di Desa Dalem, Widodomartani, Ngemplak, Sleman, Yogyakarta. Kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi, seperti motor atau mobil. ( map )

Untuk sampai ke objek wisata ini cukup mudah, kok. Jika kamu berangka dari pusat Kota Yogyakarta, kamu hanya cukup mengikuti Jalan Kaliurang hingga sampai di pertigaan Besi—Jangkang. Pertigaan ini kira-kira  berada di kilometer 13.

Di pertigaan ini kamu belok kanan, kemudian mengikuti jalan raya sampai kamu menemukan Pasar Jangkang. Terdapat pertigaan Pasar Jangkang, beloklah ke kanan. Jalanlah sekitar 100 meter menuju Blue Lagoon. Sudah ada papan penujuk jalannya kok.

Oke, jangan sampai terlewatkan ya. Segera agendakan liburanmu ke Blue Lagoon. Soal kendaraan sewa nggak usah bingung. Udah banyak tersedia kok.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *